Home » » Laporan Kegiatan Kewirausahaaan

Laporan Kegiatan Kewirausahaaan

Download Versi PPT >> Laporan Kegiatan Kewirausahaan 

LAPORAN KEGIATAN KEWIRAUSAHAAN

Softskill





Disusun Oleh 

Aria Prasetia Dharma             
Bagus Laksono                     
Fianda Ambri Mustofa
Isnaen Reza Saputra

PELAKSANAAN KEGIATAN

Waktu dan Tempat
Pelaksanaan kegiatan ini dilakukan di beberapa tempat dalam waktu satu hari yaitu :
          Hari/Tanggal   : Rabu, 13 November 2013
          Waktu               : Pukul 12.00 14.00 WIB
Kegiatan ini kami lakukan di lingkungan kampus Universitas Gunadarma dengan target pemasaran adalah teman sekelas dan lingkungan Kampus Universitas Gunadarma, kami mencoba menawarkan produk kami ke konsumen yang ada di sekitar gedung J5 dikarenakan mendapat jadwal kuliah di sana.
Proses Produksi
Dalam proses pembuatan roti bakar ini, kami mengerjakannya di pagi hari sebelum di jual dan dipasarkan. Bahan-bahan dibeli pagi harinya. Adapun bahan-bahan yaitu :
Bahan
 Harga
 Jumlah Barang
 Total
 Roti Tawar
 Rp   6.500
2
 Rp 13.000
 Selai Stroberri
 Rp 11.800
1
 Rp 11.900
 Coklat Bubuk
 Rp   3.500
1
 Rp   3.500
 Margarin
 Rp   5.500
1
 Rp   5.500
 Susu
 Rp   1.000
3
 Rp   3.000
 Keju
 Rp 18.800
1
 Rp 18.800
 Tusukan
 Rp   2.000
1
 Rp   2.000
 Tisue
 Rp   3.000
1
 Rp   3.000
 Plastik
 Rp      250
20
 Rp   5.000
 Total Harga (Modal)
Rp 65.700

Pemasaran
Proses pemasaran yang kami lakukan yaitu di tujukan atau di promosikan secara langsung ke konsumen atau teman-teman. Target pemasaran kami yaitu teman kelas dan ruang lingkup kampus Universitas Gunadarma.
Penjualan

Penjualan adalah dimana kami memulai kegiatan utama  yaitu menjual semua produk yang telah kami siapkan, oleh karena itu kegiatan penjualan terdiri dari serangkaian yang meliputi, menemukan si pembeli, pengenalan produk, negosiasi harga serta syarat-syarat pembayaran. Penjualan yang kami lakukan merupakan sebuah rangkaian penjualan produk dimana produk-produk tersebut merupakan produk pangan.
Harga Penjualan 1 Buah Roti Bakar Rp 5.000 masing masih roti memiliki rasa varian yaitu coklat dan Stroberri.
Jumlah Roti tawar 1pcs berisi 14 iris = 7 Tangkap × 2 Pcs = 14 Tangkap
Keterangan : 1 tangkap = 2 lapis roti.
Pendapatan Kotor
14 × Rp 5000 = Rp 70.000
Pendapatan Bersih
Pendapatan Kotor – Total Harga
Rp 70.000 – Rp 65.700 = Rp 4.300
Maka keuntungan atau profit yang kami dapat saat penjualan 1 hari yaitu sebesar Rp 4.300. Dikarenakan penjualan di lakukan hanya 1 hari, maka masih terdapat sisa bahan-bahan yang belum habis dipakai.
Kesulitan Yang Dihadapi Saat Menjual
Saat kami menjual produk, kami memiliki beberapa kesulitan antara lain :
1.    Suhu kampus yang cukup dingin membuat roti bakar kami menjadi tidak hangat.
2.    Banyaknya pesaing dari kelompok lain yang berjualan di kampus.
 
Perilaku Konsumen
Perilaku konsumen adalah proses dan aktivitas ketika seseorang berhubungan dengan pencarian, pemilihan, pembelian,penggunaan, serta pengevaluasian produk dan jasa demi memenuhi kebutuhan dan keinginan.
Dari pengertian tersebut maka yang kami dapat sampaikan adalah,
1.    Konsumen mempertimbangkan harga apakah harga tersebut sesuai dengan bentuk, besar, atau isi roti yang telah kami kemas.
2.    Konsumen memiliki selera yang berbeda seperti memilih rasa antara cokelat dengan stroberri.
3.    Konsumen mempertimbangkan isi yang telah kami buat apakah isinya banyak, atau sedikit.
4.    Saat membeli konsumen memiliki sifat untuk lebih cepat dilayani (pelayanan).
5.    Konsumen juga memilih makanan yang pada saat itu bukan hanya kami yang berjualan.

Hasil dan Pembahasan

Kegiatan ini kami lakukan agar mendapatkan sebuah pengalaman dan pembelajaran untuk menjadi seorang Wirausaha yang handal disamping mendapatkan profit, kami juga mempelajari sifat konsumen. Kegiatan ini merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat bagi mahasiswa khususnya kami, karena dengan melakukan kegiatan seperti ini, maka kami mendapatkan sebuah pengalaman untuk menjadi seorang Wirausaha, mempelajari bagaimana cara menawarkan dengan baik dan berinteraksi dengan orang banyak.

0 comments:

Recent Update

Language Translation

About Me

My photo
Assalamualaikum.. saya Aria mahasiswa dari Universitas Gunadarma Kalimalang
Like us on Facebook
Follow us on Twitter
Recommend us on Google Plus
Subscribe me on RSS